Infolinks In Text Ads

Pengertian Wound bed preparation

Hingga tahun 1960-an, perawatan luka sangat sederhana hanya menutup dan “menyembunyikan”. Tahun 2002 Vincent Falanga memperkenalkan wound bed preparation sebagai manajemen untuk mempercepat proses penyembuhan luka dan memfasilitasi efektifitas modalitas terapeutik lainnya.

Wound bed preparation merupakan pendekatan sistematis yang membantu mengidentifikasi dan mengkoreksi lingkungan molekuler untuk menstimulasi penyembuhan. Lebih dari itu, konsep wound bed preparation juga telah menjadi bahasa universal dalam perawatan luka diantara para praktisi dan expertise.

Implementasi konsep wound bed preparation pada luka kaki  diabetik ditekankan pada upaya untuk melakukan debridement secara radikal dan berulang, inspeksi berkala dan kontrol bakteri serta memperhatikan moisture balance untuk mencegah maserasi. Sibbald, et al (2007) merekomendasikan penambahan oksigen balance dalam konsep wound bed preparation dengan pertimbangan bahwa oksigen memiliki peran vital dalam penyembuhan luka, seperti; sumber energi metabolisme, sisntesis kolagen, neovascularisasi, dan efek antimikroba.

0 comments:

Posting Komentar