Infolinks In Text Ads

Gejala Atau Tanda-tanda Persalinan

1.    Tanda-tanda permulaan persalinan
Sebelumnya terjadi persalinan sebenarnya beberapa minggu sebelum wanita memasuki kala pendahuluan (prepatory stage of labor). Memberikan tanda-tanda sebagai berikut :
a.    Turunnya kepala masuk pintu atas panggul, pada primigravida minggu ke 36 dapat menimbulkan sesak bagian bawah di atas simpisis pubis dan sering ingin kencing, susah kencing karena kandung kemih tertekan kepala.
b.    Parut lebih lebar karena fundus uteri turun
c.    Perasaan sakit diperut dan dipinggang oleh adanya kontraksi-kontraksi lemah disekitar dari uterus yaitu tanda persalinan palsu (face labor pains)
d.    Serviks menjadi lembek, mulai mendatar dan sekresinya bertambah bisa bercampur darah (bloody show)

2.    Tanda-tanda inpartu
a.    Rasa sakit oleh adanya his yang datang lebih kuat, sering dan teratur
b.    Keluar lendir bercampur darah yang lebih banyak karena robekan-robekan kecil pada serviks
c.    Dapat disertai dengan ketuban pecah
d.    Pada pemeriksaan dalam dijumpai perlunakan, pendataran dan pembukaan serviks

3.    Faktor-faktor yang berperan dalam persalinan adalah :
a.    Kekuatan mendorong keluar (power)
Yaitu his (kontraksi uterus), kontraksi otot-otot dinding perut, kontraksi diafragma dan ligamentus action terutama ligament rotundum.
b.    Faktor janin
c.    Faktor jalan lahir
Yaitu pada waktu partu akan terjadi perubahan-perubahan pada uterus, serviks, vagina dan dasar panggul.

0 comments:

Posting Komentar