Infolinks In Text Ads

METABOLISME BILIRUBIN

METABOLISME BILIRUBIN (Abdoerrachman, H, dkk.1981 Kegawatan pada anak. Jakarta. Bagian Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran. Universitas Indonesia)
1.    Produksi    : Sumbernya ialah produk degradasi hemoglobin, sebagian lain dari sumber lain.   
2.    Tranportasi    : Bilirubin indirek dalam ikatannya dengan albumin diangkut ke hepar untuk diolah oleh sel hepar. Pengolahan dipengaruhi oleh protein Y.
3.    Konjugasi    : Dalam sel hepar bilirubin dikonjugasi menjadi bilirubin direk dengan pengaruh enzim glukuronil transferase, bilirubin direk diekskresi ke usus melalui duktus koledokus.
4.    Sirkulasi Enterohepatik    : Sebagian bilirubin direk diserap kembali kehepar dalam bentuk bilirubin indirek yang bebas. Penyerapan ini bertambah pada pemberian makanan yang lambat atau pada obstruksi usus


BILIRUBIN ADA DUA JENIS (Abdoerrachman, H, dkk.1981 Kegawatan pada anak. Jakarta. Bagian Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran. Universitas Indonesia) :
1.    Bilirubin Indirek
a.    Yang belum dikonjugasi
b.    Larut dalam lemak sehingga mudah melekat pada sel otak dalam keadaan bebas
c.    Ekstresi pada janin melalui plasenta. Pada neonatus, dengan peoses konjugasi diubah menjadi bilirubin direk
2.    Bilirubin direk
a.    Larut dalam air
b.    Ekstresi melalui usus dan pada keadaan obstruksi melalui ginjal

Ikterus terjadi akibat penumpukan bilirubin karena :
1.    Produksi yang berlebihan, misalnya pada proses hernolisis
2.    Gangguan tranportasi, misalnya hipoalbuminemia pada bayi kurang bulan
3.    Gangguan pengolahan oleh hepar
4.    Gangguan fungsi hepar atau imaturitas hepar
5.    Gangguan ekskresi atau obstruksi

1 comments:

jendri hulu mengatakan...

adanya banyak kekuarangan pembahasan topik hendaknya dibuat dalam sebuah makalah dan memiliki daftar pustaka..tq

Posting Komentar