Infolinks In Text Ads

Pengobatan urtikaria akut generalisata

Kaligata akut pada umumnya lebih mudah diatasi, bahkan kadang sembuh sendiri. Pengobatan dapat ditujukan pada penghindaran faktor penyebab dan pengobatan gejala yang menyertai.

Pada urtikaria akut generalisata, mula-mula diberi larutan adrenalin 1% dengan dosis 0,01 ml/kgBB subkutan (maksimum 0,3 ml), dilanjutkan dengan pemberian antihistamin penghambat H1. Bila belum memadai dapat ditambahkan kortikosteroid. Pada kaligata akut yang tidak meluas cukup dengan antihistamin penghambat H1.

Urtikaria kronik biasanya lebih sukar diatasi. Untuk ini selain antihistamin penghambat H1 dapat dicoba menambahkan antihistamin penghambat H2.

Kaligata dapat sembuh dengan sendirinya atau dengan obat, namun waspadai adanya kemungkinan obstruksi jalan napas karena adanya edema laring atau jaringan sekitarnya.

0 comments:

Posting Komentar