Infolinks In Text Ads

hal yang menimbulkan Kegawat Daruratan Medis Intra Abdomen

Rongga abdomen merupakan suatu rongga dengan dukungan bagian belakang oleh susunan tulang belakang torako-lumbo-sakralis dengan seluruh rongga yang diliputi otot dan jaringan pengikat yang relatif rentan terhadap trauma, bila dibandingkan dengan kerangka dada.

Dibagian atas terdapat diaphragma dan dibawah didasari oleh diaphragma pelvis yang tersangga oleh kerangka pelvis. Bagian sisi dari muka seluruhnya di bentuk oleh otot, yang kekuatannya sangat relatif tergantung atas derajat beban yang diberikan secara rutin terhadap otot tersebut.

Akibat dari konstruksi pelindung rongga abdomen ini, organ yang terdapat didalam rongga abdomen menjadi sangat rentan terhadap trauma baik trauma tajam maupun trauma tumpul, trauma yang relative “Ringan” sudah cukup untuk menimbulkan kerusakan organ intra-torakal, namun tanpa ditangani secara cepat dan tepat, akan mampu menyebabkan keadaan fatal.

Tiga hal yang menimbulkan Kegawat Daruratan Medis Intra-Abdomen,Yaitu:

    Perdarahan akibat trauma yang merusak hepar, limfa, aorta atau vena abdominalis, pembuluh darah besar dari mesenterium, mesokolon dan omentum, dan kerusakan organ retroperitoneal.

    Peritonitis difusa akibat tercecernya isi usus kedalam rongga peritoneum akibat kebocoran usus.

    Diseminasi urine akibat kerusakan ginjal dan kandung kencing.

0 comments:

Posting Komentar