Infolinks In Text Ads

Gejala Gejala Asam Lambung

Kebanyakan dari kita yang belum sepenuhnya mengetahui gejala-gejala sakit maag. Rasa Perih dalam lambung/pada ulu hati merupakan sesuatu yang sering disebut sebagai sakit maag. Kenyataannya, gejala sakit maag tersebut tidak harus terasa perih dulu. Rasa tidak nyaman pada lambung/ulu hati yang disertai dengan mual/kembung dan sering sendawa atau cepat terasa kenyang juga merupakan hal dari gejala sakit maag.

Penyakit refluks gastroesofageal menurut definisi pasa konsensus nasional adalah kelainan yang disebabkan cairan lambung mengalami refluks (mengalir balik) ke kerongkongan dan menimbulkan gejala khas seperti rasa terbakar pada dada, terkadang disertai rasa nyeri dan gejala lain seperti rasa asam dan pahit di lidah, nyeri ulu hati, perut kembung, sering bersendawa, serta kesulitan menelan. Hal ini terjadi ketika pengeluaran (sekresi) asam berlebihan dalam kelenjar lambung.

Ketika sekresi terjadi lebih dari biasanya, dada akan terasa panas atau sering disebut heartburn. Konsumsi makanan pedas seringkali jadi pemicunya.

0 comments:

Posting Komentar