Infolinks In Text Ads

Kegunaan vaksin HPV

Kegunaan vaksin HPV

Para wanita boleh bernapas lega karena saat ini sudah ada vaksin HPV untuk mencegah kanker serviks. Vaksin ini dibuat dengan teknologi rekombinan, sehingga mempunyai ketahanan yang kuat. Vaksinasi ini merupakan pencegahan yang paling utama. Perlindungan terhadap kanker serviks dengan vaksin ini mencapai 89%. Lama proteksi vaksin ini mencapai 53 bulan.

Vaksinasi ini diberikan untuk wanita yang belum terinfeksi atau tidak terinfeksi HPV risiko tinggi (16 dan 18). Vaksinasi untuk ibu hamil tidak dianjurkan, jadi sebaiknya vaksinasi diberikan setelah ibu melahirkan. Vaksin ini diberikan melalui suntikan di otot pada bulan 0,1, dan 6. Efek samping vaksinasi ini adalah nyeri lambung, nyeri sendi, nyeri otot, nyeri panggul, mual, muntah, diare, dan demam.

0 comments:

Posting Komentar