Infolinks In Text Ads

Pengertian Harga diri (self-esteem)

Harga diri (self-esteem)
Harga diri adalah perasaan tentang nilai, harga atau manfaat dari diri sendiri yang berasal dari kepercayaan positif atau negatif seorang individu tentang kemampuannya dan menjadi berharga (Fortinash et al, 1999). Menurut Stuart dan Laraia (2005), harga diri adalah penilaian pribadi terhadap hasil yang ingin dicapai dengan menganalisa seberapa jauh perilaku memenuhi ideal diri.

Frekuensi pencapaian tujuan akan menghasilkan harga diri yang rendah atau harga diri yang tinggi. Jika individu selalu sukses maka cenderung harga diri tinggi. Jika individu sering gagal maka cenderung harga diri rendah (Keliat, 1992). Seseorang dengan harga diri tinggi dapat menerima orang lain, berekspresi tanpa cemas/takut dan berfungsi efektif di lingkungan sosial.

Harga diri diperoleh dari diri sendiri dan orang lain. Aspek utama adalah dicinta dan menerima penghargaan dari orang lain. Harga diri akan rendah jika kehilangan cinta dan seseorang kehilangan penghargaan dari orang lain (Stuart dan Laraia, 2005).

Harga diri yang rendah dapat berupa : mengkritik diri sendiri, perasaan tidak mampu, rasa bersalah, mudah tersinggung, pesimis, gangguan berhubungan (isolasi/menarik diri) dan merusak diri (Kelliat, 1992).

Keluarga dan masyarakat merupakan seperangkat standar yang biasa digunakan oleh seseorang yang akan mengevaluasi dirinya sendiri (Potter dan Perry, 1997). Keluarga sebagai sistem pendukung utama untuk membantu seseorang meningkatkan harga dirinya. Menurut Braid, dkk seperti yang dikutip Keliat (1992), keluarga dan sistem pendukung sosial dapat membantu meningkatkan harga diri seseorang dengan cara :

a)            Memberi kesempatan untuk mengungkapkan perasaan.

b)            Menegaskan pentingnya klien.

c)            Menolong membuka perasaan negatif.

d)            Memberi umpan balik perilaku.

e)            Memberi rasa percaya dan keyakinan.

f)              Memberi informasi yang dibutuhkan.

g)            Berperan sebagai pembela.

h)            Memberi dukungan yang bervariasi : uang, bantuan fisik, material dan tanggunga jawab.

i)              Menghargai penilaian personal yang cocok terhadap kejadian.

0 comments:

Posting Komentar