Infolinks In Text Ads

Prosedur Penatalaksanaan Luka Gigitan

Luka gigitan adalah luka yang diakibatkan oleh gigitan atau sengatan mulai dari mahluk yang paling kecil ( semut ) sampai mahluk yang paling besar ( ikan paus ) atau bahkan oleh mahluk yang beradab yakni manusia.
Akibat gigitan bisa terjadi ;
• Luka
• Infeksi
• Akibat bisa atau racun


Penanganan Luka Gigitan
Secara umum penatalaksanaan meliputi :
A. Perawatan luka :
1. Luka tusuk ( Vulnus ictum )

    Dilakukan cross incisi untuk membuat suasana aerob
    Dicuci dengan perhidrol
    Dibilas dengan boor water


2. Luka terbuka ( Vulnus appertum )

    Dicuci dengan perhidrol dan boor water
    Dilakukan debridement
    Dilakukan Penjahitan Luka


3. Amputasi

    Dilakukan hemostasis
    Merawat stomp amputasi


B. Perawatan Infeksi

    Perawatan bergantung pada kuman penyebab


C. Perawatan akibat toksin

    Akibat toksin yang berbahaya adalah distress nafas dan gangguan sirkulasi
    Perawatan seperti perawatan Basic Life Support
    Pemberian antidotum

0 comments:

Posting Komentar